Team Bola Voly Putri MTs Muslimin Panjalu Berhak Melanjutkan Pertandingan Ke Babak Berikutnya

Sunday, October 18, 2015

Panjalu - Team Bola Voly MTs Muslimin Panjalu berhak melanjutkan pertandingannya ke babak berikutnya setelah mengalahkan lawannya di babak penyisihan melawan team dari SMP 3 Panumbangan dengan skor 3-2.

Dengan begitu alot dan serunya pertandingan tersebut antara MTs Muslimin Panjalu melawan SMP 3 Panumbangan hingga pertandingan menjadi Long Set dan poinnya pun tidak terlalu jauh dengan selisih poin antara 3 sampai 2 poin saja dan membuat pertandingan ini menjadi lebih tegang bagi para penonton maupun pemainnya khususnya pada Official dari masing-masing team.

Setelah pertandingan usai dan para pemain dari MTs Muslimin Panjalu terlihat keceriaan nya aat kemenangan dengan skor Long Set 15-8, tetapi sebaliknya bagi para pemain dari SMP 3 Panumbangan terlihat kekecewaan saat mendapatkan kekalahan yang sangat tipis tersebut. Meskipun postur tubuh di menangkan oleh team dari SMP 3 Panumbangan tetapi para pemain dari MTs Muslimin Panjalu tidak pesimis dan bermain dengan ulet.


Salah satu seorang pemain bola voly putri dari SMP 3 Panumbangan mengatakan "Semoga kekalahaan ini menjadi suatu pelajaran yang berharga dan pertandingan inipun sangat menguras tenaga saya sampai-sampai saya kelelahan, tetapi saya bangga karena saya bisa berjuanng dengan maksimal" ujarnya.

Sedangkan dari Official team Bola Voly MTs Muslimin Panjalu mengatakan "Saya bangga terhadap anak-anak yang sudah berjuang dengan maksimal, tetapi salahnya anak-anak bermain dengan menyepelekan lawan mainnya, karena sudah menang dengan 2 set malah terkejar menjadi 2 sama tetapi alhamdulillahnya set terakhir dimenangkan oleh team kita. Semoga ini menjadi pelajaran bagi kedepannya dan tidak akan mengulangi kesalahan yang serupa" ujarnya.


Share on :

No comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2017 beritamenjadisatu.com
Distributed By Putra Panjalu | Design By Dindin Zaenudin